Kunjungan Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Sukadana ke Pengadilan Negeri Sukadana
Senin, 06 September 2021 – Bertempat di ruang Ketua Pengadilan Negeri Sukadana, Ketua Pengadilan Agama Sukadana Dian Siti Kusumawardani, S.Ag., S.H., beserta Wakil Ketua Aziz Mahmud Idris, S.H.I., didampingi oleh Panitera Usman A, S.Ag., M.H., melakukan kunjungan ke Pengadilan Negeri Sukadana.
Rombongan ditemui oleh Ketua Pengadilan Negeri Sukadana Agus Safuan Amijaya, S.H., M.H., beserta para Hakim Pengadilan Negeri Sukadana. kunjungan dilakukan dalam rangka perkenalan serta silaturahmi setelah dilantiknya Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Sukadana.