𝐊𝐞𝐭𝐮𝐚 𝐝𝐚𝐧 𝐏𝐚𝐧𝐢𝐭𝐞𝐫𝐚 𝐏𝐞𝐧𝐠𝐚𝐝𝐢𝐥𝐚𝐧 𝐀𝐠𝐚𝐦𝐚 𝐒𝐮𝐤𝐚𝐝𝐚𝐧𝐚 𝐈𝐤𝐮𝐭𝐢 𝐙𝐨𝐨𝐦 𝐌𝐞𝐞𝐭𝐢𝐧𝐠 𝐈𝐦𝐩𝐥𝐞𝐦𝐞𝐧𝐭𝐚𝐬𝐢 𝐀𝐩𝐥𝐢𝐤𝐚𝐬𝐢 𝐓𝐀𝐏𝐈𝐒 𝐁𝐄𝐑𝐒𝐄𝐑𝐈
Rabu, 26 Juli 2023 – Ketua Pengadilan Agama Sukadana Nur Hidayat, S.Ag., M.A., dan Panitera Usman A, S.Ag., M.H., mengikuti zoom meeting implementasi Aplikasi Tapis Berseri di ruang Media Center Pengadilan Agama Sukadana pada pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai.
Menindaklanjuti Kegiatan Penguatan Implementasi Nota Kesepahaman dan Perjanjian Kerja Sama Mahkamah Agung Republik Indonesia dengan PT. Pos Indonesia (Persero) pada tanggal 14 Juli 2023, serta dalam rangka meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat pencari keadilan pada Pengadilan Agama Sewilayah Pengadilan Tinggi Agama Bandar Lampung, maka akan diberlakukan inovasi TAPIS BERSERI Pengadilan Agama Kotabumi untuk diterapkan pada seluruh Pengadilan Agama Sewilayah Pengadilan Tinggi Agama Bandar Lampung.
TAPIS BERSERI merupakan aplikasi Tracking & Pengecekan Biaya Pengiriman Surat Bersama Dengan POS Seluruh Indonesia. Diharapkan dengan adanya aplikasi ini dapat mempermudah para pihak dalam melacak panggilan surat tercatat yang dikirimkan melalui PT POS Indonesia.