𝐏𝐞𝐧𝐠𝐚𝐝𝐢𝐥𝐚𝐧 𝐀𝐠𝐚𝐦𝐚 𝐒𝐮𝐤𝐚𝐝𝐚𝐧𝐚 𝐌𝐞𝐧𝐠𝐢𝐤𝐮𝐭𝐢 𝐆𝐥𝐚𝐝𝐢 𝐁𝐞𝐫𝐬𝐢𝐡 𝐋𝐚𝐩𝐨𝐫𝐚𝐧 𝐓𝐚𝐡𝐮𝐧𝐚𝐧 𝐌𝐚𝐡𝐤𝐚𝐦𝐚𝐡 𝐀𝐠𝐮𝐧𝐠
Rabu, 22 Februari 2023– Menindaklanjuti Undangan dari Mahkamah Agung perihal Acara Laporan Tahunan Mahkamah Agung Tahun 2022, dimana acara akan diselenggarakan pada tanggal 23 Februari 2023, maka pada tanggal 22 Februari 2023 diselenggarakan Gladi Bersih terlebih dahulu.
Atas hal tersebut Sekretaris Aziz Iskandar, S.E., Kepala Sub Bagian Umum & Keuangan Ravika,S.H., Kepala Sub Bagian PTIP Mery Candra Giana, S.Ag., dan Kepala Sub Bagian Kepegawaian & Ortala Fitriani, S.Ag., mewakili Ketua Pengadilan Agama Sukadana menghadiri acara gladi bersih secara Virtual agar acara Laporan Tahunan Mahkamah Agung Tahun 2022 pada tanggal 23 Februari 2023 dapat berjalan sesuai rencana.